Fact or Hoax

Hoax IRT dalam UTBK: Mengosongi Jawaban Tidak Mempengaruhi Nilai Ujian

Hoax
AP45
12 May 2024
cover

Menjelang diselenggarakannya Ujian Tertulis Berbasis Komputer tahun (UTBK) 2024, pada April lalu beredar cuitan di media sosial X oleh akun @sbmptnfess yang mengunggah tangkapan layar dari aplikasi chat messenger Whatsapp. Teks yang dimuat dalam unggahan tersebut mengatakan bahwa, tidak menjawab soal / mengosongi jawaban dalam UTBK akan memberi skor lebih bagi peserta ujian. Cuitan ini telah dibagikan ulang lebih dari 600 kali dan mendapat lebih dari 360 ribu views. Berikut adalah link dari cuitan tersebut: https://twitter.com/sbmptnfess/status/1782017690250715328?s=46

Untuk mengetahui kebenaran dari asumsi masyarakat tentang Item Response Theory (IRT) yang diterapkan dalam UTBK, kami menelusuri beberapa sumber informasi yang bisa diakses menggunakan internet. Dalam berita yang dirilis oleh Tempo.co pada 11 April 2024, Sekretaris Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru Bekti Cahyo Hidayanto mengatakan bahwa pada UTBK 2024 tidak ada pengurangan nilai jika peserta tes tidak menjawab soal ujian. Lebih lanjut Bekti menyatakan, setiap soal memiliki bobot masing – masing, tergantung dari jawaban seluruh peserta. “kalau soal tersebut banyak dijawab benar (oleh peserta ujian), bobotnya rendah. Tetapi kalau soal tersebut hanya dijawab benar oleh sedikit orang, bobotnya tinggi,” dikutip dari laman tempo.co. 

Dalam model IRT, tingkat kesukaran sebuah soal ditentukan dari jumlah siswa yang menjawab benar butir soal dibagi dengan jumlah siswa yang mengikuti tes. Semakin besar indeks tingkat kesukaran yang diperoleh dari hasil perhitungan, berarti semakin mudah butir soal tersebut (Sudaryono, 2011, 726 – 727). 

Dengan demikian asumsi yang menyatakan bahwa mengosongi jawaban dapat memberikan skor yang lebih tinggi dalam UTBK merupakan asumsi yang salah. Tidak adanya pengurangan nilai pada jawaban yang salah memiliki dampak yang sama pada butir soal ujian yang tidak terjawab oleh peserta.


Acuan Pustaka

Intan Setiawanty. (2024). Begini Sistem Penilaian UTBK 2024. tempo.co. Diakses dari https://nasional.tempo.co/read/1855637/begini-sistem-penilaian-utbk-snbt-2024

Sudaryono. (2011). Implementasi Teori Responsi Butir (Item Response Theory) pada Penilaian Hasil Belajar Akhir di Sekolah. Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, 17 (6), 726 – 727.